Halmahera Timur – Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapan fisik dan kesehatan personel yang melaksanakan pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pemeriksaan meliputi pengecekan tekanan darah, suhu tubuh, dan pemeriksaan kesehatan umum lainnya.
Anggota Si Dokes Polres Halmahera Timur Juga Memeriksa Kesehatan Para Anggota KPPS yang malaksanakan kegiatan, dan Juga masyarakat pemilih yang berada di Tempat Pemungutan Suara ( TPS ).
Anggota Si Dokes Polres Halmahera Timur, Bripda Vikri Basalama, menjelaskan bahwa pemeriksaan ini sangat penting untuk memastikan personel, anggota KPPS, Dan Masyarakay Pemilih dapat menjalankan dengan optimal.
“Tugas pengamanan di TPS membutuhkan stamina dan konsentrasi tinggi. Pemeriksaan ini membantu kami memastikan bahwa setiap personel dalam kondisi prima dalam pelaksanaan tugas,” ujar Bripda Vikri.
Kapolres Halmahera Timur Akbp H.Hidayatullah, S.H., S.I.K., mengapresiasi inisiatif ini sebagai bagian dari dukungan terhadap kesiapan personel. “Kesehatan personel adalah prioritas, karena keberhasilan tugas pengamanan sangat bergantung pada kondisi fisik yang prima,” tegas Kapolres.
Dengan pemeriksaan ini, Polres Halmahera Timur menunjukkan komitmennya dalam mendukung keberhasilan pengamanan Pilkada Serentak 2024.