
Kapolres Haltim Akbp Setyo Agus Hermawan, S.I.K., M. A. P, Memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Patuh Tahun 2023” bertempat di Lapangan Apel Mapolres haltim, Senin (10/10/2023).
Apel tersebut turut dihadiri Wakapolres Haltim Kompol Ranto Eko Mardayanto S.com.,S.I.K Para Pejabat Utama, Para Kapolsek, TNI Serta DISHUB dan Peserta Apel.
Pelaksanan apel gelar pasukan ini diawali dengan Penyematan Pita tanda Operasi kepada perwakilan yang telah ditunjuk.
Dalam apel gelar pasukan Kapolres Haltim membacakan amanat Kapolda Maluku Utara IRJEN POL.Midi Siswoko S.I.K bahwa Operasi Patuh 2023 dilaksanakan secara serentak di seluruh indonesia selama 14 hari terhitung mulai tanggal 10 sampai 23 Juli 2023. Untuk Wilayah Maluku Utara dengan sandi Operasi (Patuh Kie Raha tahun 2023).
“Operasi ini bersifat cipta kamseltibcarlantas yang kondusif Pasca Hari Bhayangkara tahun 2023 dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk Tertib, Patuh dan Disiplin dalam Berlalu Lintas” ujarnya.
Lanjut Kapolres Haltim, Operasi Tahun ini mengangkat tema “Patuh dan tertib berlalu lintas cermin Moralitas Bangsa” tema tersebut memiliki makna bahwa salah satu ukuran kemajuan suatu bangsa dapat di lihat dari tingkat kepatuhan dan tertib berlalulintas.
Ada empat sasaran yang menjadi target operasi yaitu pertama, Berkurangnya Jumlah kecelakaan lalu lintas beserta Korban Fatalitas, Berkurang angka pelanggaran Lalu lintas, Meningkatkan angka disiplin Masyarakat dalam berlalu lintas dan terwujudnya situasi Kabseltibcar Lintas yang aman nyaman dan kondusif.
Sementara itu, cara bertindak yang digunakan dalam pelaksanaan operasi, bersifat, Preemtif, Preventif dan Represif yakni penegakkan hukum dalam bentuk teguran secara tegas dan simpatik.
tentunya untuk mencapai hasil operasi yang maksimal membutuhkan koordinasi dan peran serta seluruh instansi terkait dengan bersinergi mengatasi hambatan dan permasalahan yang ada di lapangan sehingga situasi kamseltibcarlantas tetap kondusif dan terjaga.
“lakukan tugas ini secara normatif, prosedural dan menjunjung tinggi etika kepolisian, ingat keberhasilan pelaksanaan operasi ini akan berdampak positif pada terciptanya kondisi kamseltibcarlantas Pasca Hari Bhayangkara tahun 2023, Tutup Kapolres mengakhiri sambutannya.